HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN PERUBAHAN SIKLUS MENSTRUASI PADA SISWI KELAS XII SMK NEGERI 6 PURWOREJO KABUPATEN PURWOREJO
DOI:
https://doi.org/10.56772/jkk.v12i1.216Kata Kunci:
Tingkat stres, Siklus menstruasiAbstrak
Latar Belakang: Stres diketahui sebagai faktor-faktor penyebab (etiologi) terjadinya gangguan siklus menstruasi. Siklus menstruasi yang normal terjadi dalam rentang waktu 21-35 hari. Pada siswi kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo dalam menghadapi kegiatan belajar mengajar secara online dengan berbagai kendala akan menimbulkan terjadinya stress dan mempengaruhi siklus menstruasi pada masing-masing individu.
Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Tingkat Stres dengan Perubahan Siklus Menstruasi pada Siswi Kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo.
Metode Penelitian: Jenis penelitian ini adalah studi korelasi dengan pendekatan cross sectional. Lokasi penelitian di SMK Negeri 6 Purworejo. Penelitian dilaksanakan bulan April 2021. Populasi penelitian siswi kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo sejumlah 106 orang, menggunakan random sampling dengan sampel 84 orang. Teknik pengambilan data menggunakan kuesioner. Menggunakan Uji Chi-squre.
Hasil Penelitian: Hasil Hasil penelitian didapatkan harga signifikansi p = 0.006 < p = 0.05 yang artinya ada Hubungan Tingkat Stres Dengan Perubahan Siklus Menstruasi Pada Siswi Kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan ada Hubungan Tingkat Stres Dengan Perubahan Siklus Menstruasi Pada Siswi Kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo.
Kesimpulan: Ada hubungan yang signifikan antara tingkat stres dengan perubahan siklus menstruasi pada siswi kelas XII SMK Negeri 6 Purworejo.
Saran: Orang tua agar memantau kondisi psikologis anak dirumah agar tidak mengalami stres dan berdampak buruk pada kesehatan terutama siklus menstruasinya.