FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PSIKIS IBU BERSALIN POSITIF COVID-19 DI RSUD R.A.A TJOKRONEGORO PURWOREJO
DOI:
https://doi.org/10.56772/jkk.v14i2.325Kata Kunci:
umur, paritas, jarak kehamilan, penyakit penyerta, Age, parity, gestation distance, comorbiditiesAbstrak
Dari hasil catatan rekam medis pasien ibu bersalin positif covid-19 di RSUD R.A.A Tjokronegoro Purworejo, didapatkan 142 ibu bersalin yang positif covid-19 dan 40 diantaranya psikisnya terganggu. Tujuan penelitian Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi psikis ibu bersalin positif covid-19. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survey analitik dengan pendekatan crossectional. Tehnik pengambilan sampel dengan Purposive Sampling jumlah responden 40, data yang dikumpulkan dianalisis menggunakan Chi Square dengan program SPSS versi 24. Hasil uji Chi-Square dengan α 0,05 didapatkan bahwa umur p=0,03, paritas p=0,386, jarak kehamilan p=0,580, penyakit penyerta p=0,580 .