INVESTIGASI PENYEBAB KEJADIAN LUAR BIASA KOLERA DI JEMBER TERKAIT CEMARAN SUMBER AIR
DOI:
https://doi.org/10.56772/jkk.v1i2.20Abstrak
Pada Agustus 2010 terjadi telah terjadi kejadian luar biasa Diare di kabupaten Jember dengan Dalam kurun waktu empat minggu terjadi 747 kejadian kolera dan empat kematian. Laboratorium Bakteriologi Pusat Biomedis dan Teknologi Dasar kesehatan melakukan investigasi untuk mencari penyebab kejadian tersebut. Telah dikumpulkan 32 sampel usap dubur dari penderita diare maupun kontak yang berhubungan dengan penderita diare, beserta 11 sampel air yang berasal dari sumber air maupun air limbah. Berdasarkan pemeriksaan kultur dari sampel tersebut diketahui penyebab KLB diare di Jember adalah Vibrio cholera, dan ditemukan pengidap kolera yang tidak menunjukkan gejala (carrier). Pemeriksaan kultur yang dilakukan pada sumber air minum ditemukan kontaminasi bakteri Escherichia coli dan dari kultur air limbah puskesmas yang mengalir ke sungai ditemukan Vibrio cholera. Kesadaran perilaku hidup bersih dan sehat yang masih rendah serta cemaran sumber air memperburuk kejadian kolera di Jember