HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU PERAWATAN PAYUDARA PADA SAAT HAMIL DI BPM RETNO SUKENGSIH DESA WINONG KECAMATAN KEMIRI

Penulis

  • Sabrina Ayu Bellinda Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo
  • Fetty Candra Wulandari Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo

DOI:

https://doi.org/10.56772/jkk.v11i1.167

Kata Kunci:

Tingkat Pengetahuan, Perilaku Perawatan Payudara

Abstrak

Latar Belakang : Masih banyaknya ibu hamil di BPM Retno Sukengsih yang tidak mengetahui pentingnya perawatan payudara dan mengalami kejadian puting susu tidak menonjol karena kurangnya persiapan sejak kehamilan, sehingga perawatan payudara harus segera dilakukan sedini mungkin yaitu pada trimester II dan III.
Tujuan Penelitian : Untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dengan perilaku perawatan payudara pada saat hamil di BPM Retno Sukengsih.
Metode Penelitian : Metode penelitian ini deskriptif korelatif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini dilakukan pada 12-26 Mei. Populasi dalam penelitian ini ibu hamil trimester II dan III berjumlah 47, sampel diambil menggunakan teknik Insidental Sampling. Alat ukur menggunakan kuesioner skala guttman dan ceklist. Analisis data menggunakan uji Chi Square.
Hasil Penelitian : Terdapat 42,8% responden dengan pengetahuan baik dan 64,2% responden dengan perilaku perawatan payudara baik. Dari hasil uji statistik Chi Square diperoleh nilai p=0,002 dan nilai signifikansi p adalah 0,05 maka 0,002 ≤ 0,05.
Simpulan: Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan ibu hamil dengan perilaku perawatan payudara pada saat hamil di BPM Retno Sukengsih
Saran : Ibu hamil diharapkan melakukan perawatan payudara pada saat hamil dengan baik sampai menjelang persalinan sehingga ibu lebih siap dalam memberikan ASI pada bayinya.

Biografi Penulis

Sabrina Ayu Bellinda, Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo

Akademi Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo
Jl. Soekarno Hatta, Boro Kulon, Banyuurip, Purworejo

Fetty Candra Wulandari, Akademik Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo

Akademi Kebidanan Bhakti Putra Bangsa Purworejo
Jl. Soekarno Hatta, Boro Kulon, Banyuurip, Purworejo

Unduhan

Diterbitkan

22-04-2020

Cara Mengutip

Bellinda, S. A. ., & Wulandari, F. C. . (2020). HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN DENGAN PERILAKU PERAWATAN PAYUDARA PADA SAAT HAMIL DI BPM RETNO SUKENGSIH DESA WINONG KECAMATAN KEMIRI. Jurnal Komunikasi Kesehatan, 11(1). https://doi.org/10.56772/jkk.v11i1.167