ASUHAN KEBIDANAN PADA Ny. E DENGAN HIPERTENSI GESTASIONAL
DOI:
https://doi.org/10.56772/jkk.v9i2.129Kata Kunci:
Kehamilan, Hipertensi GestasionalAbstrak
Latar belakang studi kasus : Angka Kematian Ibu di Provinsi Riau mengalami peningkatan pada tahun 2014 sebesar 124,5 dibandingkan tahun 2012 dan 2013 masingmasing sebesar 118 dan 112,7 per 100.000 kelahiran hidup. Penyebabnya adalah perdarahan sebanyak 39%, diikuti dengan Hipertensi Gestasional sebanyak 20% dan penyakit lain seperti penyakit Jantung, Diabetes dan lain-lain.
Tujuan studi kasus : Untuk melaksanakan asuhan kebidanan pada ibu hamil dengan Hipertensi Gestasional menggunakan metode SOAP.
Metode studi kasus : Studi kasus ini menggunakan metode deskriptif observasional dengan pendekatan Continuity of care diberikan pada ibu hamil Ny. E di BPM Dince Safrina, Amd.Keb, SST dari 17-29 Maret 2017. Subyeknya Ny. E Umur 29 tahun G4P3A0. Jenis data primer. Cara pengumpulan data anamnesa, observasi, pemeriksaan dan dokumentasi. Analisa data dengan membandingkan antara data yang diperoleh dengan teori yang ada.
Laporan kasus dan bahasan : Saat hamil Ny. E mengatakan sakit kepala, pusing, tengkuk terasa pegal dan susah tidur pada malam hari.
Simpulan : Asuhan kebidanan dilaksanakan menggunakan pendekatan dengan pendokumentasian SOAP (Subjektif, Objektif, Asesmen, Penatalaksanaan). Tidak ditemukan kesenjangan pada hasil data Subjektif dan Objektif. Sehingga setelah semua data terkumpul dapat disimpulkan Analisa dan melakukan Penatalaksanaan sesuai dengan teori.
Saran : Diharapkan penyedia layanan kesehatan meningkatkan kembali penyuluhan tentang kehamilan baik itu tentang kehamilan fisiologis maupun patologis serta meningkatkan kembali motivasi ibu untuk melakukan pemeriksaan antenatal di RB/RS 4 kali selama kehamilan sampai trimester III untuk mengetahui kondisi ibu hamil tersebut agar dapat terpantau kesehatan ibu dan janin.