GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG ASI EKSLUSIF
DOI:
https://doi.org/10.56772/jkk.v13i1.218Kata Kunci:
Pengetahuan, ASI EkslusifAbstrak
Komposisi yang seimbang dan alami serta sangat sesuai dengan kebutuhan perkembangan dan pertumbuhan bayi menjadikan ASI Eksklusif sangat ideal untuk menjadi sumber gizi bayi. ASI Eksklusif sangat berkualitas, mudah didapat dan murah, pemberian ASI dapat dilakukan sesering mungkin terhadap bayi, karena itu ASI juga merupakan nutrisi yang paling sempurna dan terbaik untuk bayi. Tujuan Penelitian untuk mengetahui gambaran pengetahuan Ibu tentang ASI Ekslusif pada bayi berumur 0-6 bulan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu survey deskriptif dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian ini ibu yang sedang menyusui bayinya usia 0-6 bulan di wilayah kerja Puskesmas Banyuurip, teknik sampling menggunakan total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 30 responden. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data menggunakan analisis univariate. Hasil penelitian sebagian besar tingkat pengetahuan ibutentang ASI Exklusif cukup.